Rumah
Alat
Dokumen
Pencarian
  • Harga
  1. Rumah
  2. Gabungkan PDF
  3. Cara Gabungkan PDF
  4. Cara Menutup Surat Lamaran
200610-EN-Follow-up-email-after-interview-blog-banner

Cara Menutup Surat Lamaran

oleh Jonathan Tijani

Kamu juga dapat membaca artikel ini di Jerman, Inggris, Spanyol, Prancis, Italia dan Portugis.

Saat melamar pekerjaan, selalu ada ruang untuk melampirkan surat lamaran. Jangan lupa karena itu mungkin satu-satunya dokumen yang dibaca perekrut.

Tujuan utama menulis surat lamaran adalah untuk mendapatkan pekerjaan. Karenanya surat lamaran harus menjadi sesuatu yang, dengan sendirinya, membuat calon atasanmu terkagum.

Manajer perekrutan memiliki banyak lamaran untuk ditinjau, dan seringkali, surat lamaran menjadi satu-satunya dokumen yang akan mereka baca sebelum memutuskan apakah akan memasukkan kamu ke babak berikutnya. Memang setiap bagian dari suratmu penting, namun paragraf terakhir harus menjadi yang terkuat. Karena itulah hal terakhir yang akan dibaca oleh manajer perekrutan, dan akan meninggalkan kesan yang mendalam.

Di artikel ini, saya akan menunjukkan cara yang tepat untuk menutup surat lamaran kamu dan mendapatkan pekerjaan (atau setidaknya wawancara!) yang kamu incar.

2020-06-16 – Cara Menutup Surat Lamaran – Mengetik di Laptop

Foto oleh Kaityln Baker di Unsplash

Cara Menulis Paragraf Penutup yang Sempurna

 

Untuk hasil yang maksimal, pastikan paragraf penutupmu

  1. merangkum semua kelebihanmu. Secara jelas dan ringkas, bicarakan tentang bagaimana kualifikasi dan pengalamanmu sebelumnya dapat menambah nilai bagi perusahaan tempat kamu ingin bekerja.
  2. terdengar sopan dan percaya diri. Ini memang terdengar bodoh, namun pastikan kamu terlihat seperti seorang profesional berkompeten yang disukai orang-orang yang bekerja denganmu.
  3. mengungkapkan rasa terima kasih. Manajer perekrutan adalah orang yang sibuk, jadi pastikan kamu memasukkan “terima kasih untuk waktu Anda” di paragraf penutup.

Contoh Penutup Surat Lamaran yang Baik

 

Meskipun tujuan kamu adalah agar terdengar profesional, terdapat banyak cara untuk mencapainya lewat paragraf penutupmu. Berikut adalah beberapa contohnya:

Saya menyambut baik kesempatan untuk berbicara dengan Anda tentang kualifikasi saya dan bagaimana saya dapat berkontribusi bagi perusahaan.

Pilihan ini berasal dari MIT Career Advising & Professional Development. Kamu dapat menggunakannya untuk menegaskan kembali secara ringkas bagaimana kualifikasi dan pengalamanmu membuat kamu sangat cocok untuk posisi tersebut.

Saya menyambut baik kesempatan untuk bertemu dengan Anda dan mendiskusikan bagaimana pengalaman dan antusiasme saya dapat menguntungkan perusahaan Anda.

Pilihan ini terinspirasi oleh Emily Gibson. Kamu dapat menggunakannya untuk menyoroti sikap positif dan pekerjaanmu sebelumnya yang relevan, terutama jika kamu tidak memiliki kualifikasi tepat yang dicari perusahaan.

Saya sangat tertarik dengan posisi ini dan dapat memulai sesegera mungkin sesuai keinginan Anda.

Pilihan ini berasal dari LetterCV. Kamu dapat menggunakannya untuk memberi tahu manajer perekrutan bahwa kamu siap kapan pun, memberimu keunggulan dalam situasi di mana perusahaan ingin mempekerjakan seseorang secepat mungkin.

Apa yang Tidak Boleh Kamu Lakukan

 

Berikut adalah beberapa contoh kesalahan umum yang perlu dihindari ketika membuat surat lamaran yang sempurna:

  • Jangan menambahkan atau menyatakan kembali informasi kontak kamu di paragraf penutup. Informasi tersebut harusnya ada di kop surat, di CV, dan juga di tanda tangan email kamu, bila kamu melamar melalui email. Kamu tidak memiliki banyak ruang di paragraf penutup. Gunakan dengan bijak!
  • Tahan dorongan untuk segera menekan tombol “kirim” setelah kamu menyelesaikan apa yang menurut kamu adalah surat lamaran terbaik saat ini. Pergi dan ambil secangkir kopi, kembali, dan koreksi dengan hati-hati. Kamu akan menemukan beberapa kesalahan penulisan.
  • Tentu saja, kamu tidak boleh berbohong. Namun kamu juga tidak boleh membesar-besarkan, contohnya jika kamu memiliki keterampilan Excel tingkat pemula, jangan sebut itu sebagai “keahlian”.
  • Cobalah untuk tidak teralihkan. Sekali lagi, kamu memiliki ruang yang terbatas. Jadi jangan menyebutkan kualifikasi atau pengalaman yang tidak relevan dengan posisi yang kamu lamar.
  • Cocokkan nada yang kamu gunakan dengan postingan pekerjaan. Apabila kedengarannya formal, maka ikutilah. Jika tidak, rock on, dude 🤘.
2020-06-16 – Cara Menutup Surat Lamaran – Menulis Catatan

Foto oleh The Creative Exchange di Unsplash

Tips Mengelola Dokumen Lamaran Kerja

 

Berburu pekerjaan baru cukup menegangkan. Namun dokumen lamaran yang berantakan dan/atau berukuran besar dapat memperburuk situasi. Untungnya, Smallpdf memungkinkan kamu memesan, menggabungkan, dan memperkecil ukuran dokumen sehingga kamu selalu siap dalam kondisi terbaik.

  1. Buka alat Penggabung PDF kami.
  2. Unggah dokumen lamaran kamu.
  3. Atur file dan/atau halaman dokumen kamu sehingga yang paling penting muncul terlebih dahulu.
  4. Gabungkan dokumenmu.
  5. Alih-alih mengunduh dokumenmu secara langsung, klik ikon Kompresi PDF dan perkecil ukuran dokumen hasil penggabungan.
  6. Unduh dokumen lamaranmu yang siap untuk diemail.
  7. TANCAP GASNYA!

Artikel diterjemahkan ke Bahasa Indonesia oleh Marcelina

Guest Writer
Jonathan Tijani
Penulis Tamu